ORANG Nazareth terkagum-kagum mendengar pengajaran Yesus. Namun saat mereka mengetahui latar belakangNya yang sangat sederhana, kekaguman mereka berubah menjadi kekecewaan dan ketidakpercayaan yang berujung pada penolakan terhadapNya.
Saat hidup kita berjalan sesuai dengan yang kita inginkan, kita bersuka cita dan memuji namaNya. Namun saat doa yang kita panjatkan belum memperoleh jawaban, mengalami sakit yang tak kunjung sembuh, mendapatkan musibah dan berbagai penderitaan, kita kerap jatuh pada ketidak percayaan, kekecewaan dan pada akhirnya menolak Dia. Kita meremehkan kuasaNya, berprasangka buruk terhadapNya dan menilaiNya hanya dari apa fisiknya. Betapa dangkalnya iman kita.
Sebagai manusia, kita harus menyadari keterbatasan kita. Banyak hal yang tidak dapat kita pahami; tapi di saat seperti ini, imanlah yang memegang peranan penting, bukan logika. Mari belajar untuk membuka hati, berpikir positif dan percaya padaNya. RencanaNya pasti indah dan membawa keselamatan kepada kita semua..(vha)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar